Memiliki wajah yang proporsional dari segi bentuk memang menjadi dambaan setiap orang terutama bagi kaum hawa. Faktanya, tidak semua orang terlahir dengan bentuk wajah “V” yang simetris. Namun, hal ini tidak menjadi masalah, karena rata-rata klinik kecantikan kini bisa mendapatkan bentuk wajah V dengan treatment V-shape. Baca pembahasan berikut untuk lebih jelasnya.
Table of Contents
ToggleApa Itu V-Shape Wajah?
V-Shape merupakan perawatan khusus untuk mengecilkan atau mengencangkan bentuk wajah agar terlihat lebih tirus. Untuk menjaga bentuk wajah anda agar tetap terlihat layaknya huruf V-Shape perlu dilakukan beberapa kali treatment tergantung kondisi masing-masing bentuk wajah.
Bagaimana Cara Membentuk V Shape Wajah?
Jika anda menginginkan wajah V-Shape dengan kulit terlihat kencang dan awet muda, ada banyak cara yang bisa Anda lakukan . Apa saja cara yang bisa dilakukan? Simak berikut ini.
1. Threadlift (Tanam Benang)
Treatment threadlift sangat cocok untuk mendapatkan kembali kekencangan wajah tanpa kendur. Dokter melakukan prosedur ini dengan memasukkan jarum yang tipis dan memasukkan benang jahit polypropylene bergerigi ke dalam lapisan lemak di bawah kulit.
Selanjutnya, dokter menarik seutas benang pada bagian wajah yang kendur agar lebih kencang dan juga sehat. Treatment threadlift menghasilkan wajah berbentuk V yang ramping, kontur pipi yang lebih tajam, dan pipi yang lebih bervolume.
Baca Juga: Facelift Adalah: Pengertian, Jenis, Serta Durasi Prosedurnya
2. Filler
Dalam prosedur ini, cairan seperti asam hialuronat atau PMMA (Polymethyl-methacrylate disuntikkan ke lapisan dermis kulit.
Suntik filler adalah solusi bagi mereka yang ingin menyembunyikan tanda-tanda penuaan dan membuat wajah terlihat lebih berbentuk V-Shape.
3. Skin Tightening Therapy
Treatment skin tightening membuat wajah anda terlihat lebih muda, kencang dan halus dalam waktu yang cukup singkat. Prosedur ini dengan menggunakan teknologi HIFU (High Intensity Focused Ultrasound) untuk mengencangkan kulit wajah dan leher.
Baca Juga: Bedah Plastik Adalah: Pengertian dan Fakta Menarik Mengenai Bedah Plastik
Apakah V Shape Wajah Bisa Dilakukan dengan Operasi?
Cara paling aman dan termudah untuk mencapai bentuk wajah yang diinginkan adalah prosedur operasi yang disebut pembentukan wajah, atau, seperti yang umum dikenal saat ini, prosedur mengubah bentuk wajah berbentuk V-Shape.
Sayangnya, setiap orang memiliki profil wajah serta karakter wajah yang berbeda. Perawatan serta prosedur harus selalu disesuaikan dengan profil wajah dan karakter orang tersebut. Dalam operasi plastik itu sendiri, operasi wajah untuk mendapatkan bentuk V-Shape dapat dilakukan dengan cara berikut:
1. Chin Implant
Implan dagu atau chin implant adalah Tindakan operasi plastic yang bertujuan untuk memperbesar volume dagu agar terlihat lebih panjang. Prosedur ini benar-benar dapat mengubah penampilan wajah, membuatnya terlihat lebih kencang, lebih tipis dan lebih menarik secara alami.
2. Buccal Fat Removal
Buccal fat removal adalah suatu prosedur pembedahan yang dilakukan dengan cara mengangkat jaringan lemak di daerah area mulut. Prosedur ini harus dilakukan oleh dokter bedah yang ahli serta plastik berpengalaman.
Baca Juga: Jangan Keliru Ketahui Penanganan Yang Tepat Setelah Melakukan PRP Treatment
3. Liposuction Double Chin
Liposuction Double Chin adalah sebuah tindakan sedot lemak untuk membuat garis dagu – leher tampak lebih indah dan jelas menghilangkan lemak dibawah dagu.
Liposuction Double Chin merupakan prosedur sedot lemak yang mempercantik garis leher dagu dan secara signifikan menghilangkan lemak di bawah dagu.
Tips Memiliki Bentuk Wajah V-Shape Tanpa Operasi
Meskipun untuk membentuk wajah v-shape yang sukses perlu melakukan prosedur treatment kecantikan seperti filler dan tanam benang, Anda juga bisa memiliki wajah v-shape dengan cara lain tanpa melakukan perawatan operasi. Berikut ini terdapat beberapa tips yang bisa dilakukan.
1. Face Contouring Make-Up
Teknik face contouring adalah cara yang dapat dilakukan dengan mengoptimalkan penggunaan make-up. Pemberian warna bronzer serta highlighter akan membuat kesan bayangan di sejumlah bagian wajah dan terlihat lebih seimbang. Namun seperti yang kita ketahui bahwa cara ini tidak bersifat permanen. Hal itu dikarenakan contouring hanya sebagai cara instan dengan mengandalkan bantuan make-up saja.
2. Menggunakan Facelift Mask
Anda juga bisa menggunakan alat facelift mask yang mampu membantu pembentukan wajah v-shape. Masker ini akan memberikan tekanan pada bagian dagu serta pipi sehingga lemak yang berlebih di wajah akan tertekan dan bentuk wajah pun lebih presisi.
3. Melakukan Face Workout
Perlu Anda ketahui bahwa tidak hanya tubuh saja yang memerlukan olahraga. Namun wajah juga membutuhkan latihan yang bisa membantu mengencangkan otot wajah. Terdapat sejumlah gerakan latihan wajah yang bisa dicoba, seperti gerakan mengunyah atau menggerakkan leher keatas dan kebawah.
4. Menjaga Pola Makan
Menjaga pola makan menjadi salah satu cara yang dapat membantu Anda wujudkan bentuk wajah V-Shape. Cobalah untuk mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi dengan mengatur pola makan secara seimbang. Kurangi makanan yang mengandung lemak jenuh sebab hal itu akan menimbulkan lemak pada wajah.
Perawatan V-Shape wajah dapat ditemukan hanya dengan mengunjungi klinik kecantikan. Rekomendasi klinik kecantikan terbaik untuk melakukan perawatan ini adalah Plasthetic Clinic.
Plasthetic Clinic sudah terkenal dengan lengkapnya jenis perawatan yang ditawarkan, dan juga alat-alat medis berteknologi yang canggih. So, kalian tak perlu khawatir dengan kualitas perawatan oleh Plasthetic Clinic. Dengan ditangani langsung oleh dokter yang kompeten, serta berpengalaman, dr. Nandya Titania P., SpBP-RE jadwalkan lah kedatangan anda hanya di Plasthetic Clinic Cabang Alam Sutera demi membuahkan hasil yang optimal untuk V-shape wajah anda.
Di Review oleh:
*Proses, risiko, komplikasi, dan hasil bisa berbeda setiap individu dan konsultasikan dulu kepada ahlinya.